-->
Menu
/

- Review Scarlett Brightening Body Care, Perawatan Tubuh Jadi Lebih Menyenangkan Meski Di Rumah Aja -

 

scarlett brightening 1

 

Bismillah,
Assalamualaykum Pembaca Nufazee khususnya memanggil para Ibu Menyusui nih?


Gimana ni Busui, mandinya masih 2x sehari kan? Berapa lama rekor mandi tercepat sejak jadi busui haha? Saat Busui mandi ada bonus backsound tangisan bayi gak sih di depan pintu kamar mandi?


Mari sini berpelukan! Haha


Sejak jadi busui lagi, momen menikmati waktu mandi menjadi sangat langka, maka dari itu ketika ada kesempatan untuk mandi dengan tenang, aku langsung menggunakannya dengan sebaik mungkin.


Oiya, dulu sebelum pandemi, beberapa bulan sekali, aku biasanya memanggil jasa kakak salon online untuk melakukan perawatan pada tubuhku, namun selama pandemi, aku belum berani lagi repeat order, huhu. 


Sekarang, aku merasakan sendiri efek dari abai merawat tubuh, kulitku jadi kering, padahal kulit adalah bagian terluar yang pertama kali terkena banyak paparan buruk, seperti debu saat bersihkan rumah, terpaan pantulan sinar matahari, sinar lampu, percikan air kotor atau sabun cucian piring, dan banyak lagi. 


Aku jadi merasa bersalah dengan kulitku huhu, maafkan aku ya kulit.


Karena, bayiku sudah mulai besar, jadi aku memutuskan untuk pelan-pelan merawat tubuh lagi.

 
Senang banget ada rangkaian produk perawatan tubuh dari Scarlett, sebuah brand yang hype  banget beberapa tahun terakhir, sehingga aku penasaran, sekece apa sih produknya? Yuk yak yuk, mari order online produknya.


Saat produknya tiba, wuaa packaging-nya rapi, dipakein bubble wrap ditambahi pesan fragile pada kotak reusable-nya, sehingga produk tetap dalam kondisi baik tanpa cacat, tidak tumpah atau pecah.


Saran aku, beli satu set rangkaian bodycare Scarlett yang terdiri 5 item, sebab jatuhnya lebih murah, only 300ribuan, kalau beli satuan bisa 75ribuan per item, mayan banget kan. Harga paket hemat segitu tuh buat sekali perawatan tubuh doang kalau pakai jasa salon online, sedangkan punya rangkaian body care lengkapnya bisa merawat tubuh berkali-kali dan suka-suka, yeay! 


Scarlett Brightening dengan Manfaat dari Kandungan Glutathione dan Vitamin E

scarlett brightening 2


Sebelum aku memulai mereview semua rangkaian produk bodycare Scarlett, aku mau bahas mengenai claim dari kandungan Glutathione dan Vitamin E yang ada pada seluruh produk bodycare-nya.


Belakangan happening banget ya produk kecantikan yang dapat memutihkan kulit. Setelah aku baca-baca dan terkait keyakinan agamaku juga bahwa tidak boleh mengubah apa-apa yang sudah Allah ciptakan, termasuk warna kulit. Kan definisi cantik gak harus putih?


Oleh karena itu, aku menghindari produk dengan iming-iming memutihkan.


Lalu apa kaitannya dengan Glutathione?


Glutathione sebenarnya diproduksi tubuh sejak lahir, namun seiring usia bertambah dan pola hidup yang buruk, paparan polusi dan sinar UV, kadarnya berkurang sehingga perlu asupan Glutathione dari luar.


Glutathione merupakan kombinasi 3 komponen asam amino ( protein ) yaitu cysteine , glycine, dan glutamine.


Hal keren dari Glutathione ini yaitu kemampuannya menangkal radikal bebas dan meregenerasi diri, sehingga ia disebut mother of all antioxidant.


Jika warna kulit berubah usai konsumsi Gluta, hal ini disebabkan karena Gluta dapat mempengaruhi pigmen kulit jadi tampak lebih cerah. 


Wah, kece ya si Gluta ini, aku baru tahu loh.  


Manfaat Glutathione Bagi Kulit:


Meningkatkan kelembaban dan kulit lebih elastis
Melindungi kulit dari radikal bebas
Kandungan antioksidannya buat kulit lebih sehat, kuat dan tampak cerah


Manfaat Vitamin E Bagi Kulit


Vitamin E adalah jenis vitamin yang larut dalam lemak dan ada efek antioksidan. Vitamin E dapat diperoleh dengan konsumsi sayuran hijau, buah-buahan berwarna warni serta terdapat pada kacang-kacangan seperti almond.


1. Meningkatkan Perlindungan Kulit
2. Menyamarkan bekas luka
3. Memperpanjang usia sel
4. Perlindungan ekstra dari radikal bebas
5. Mencegah penuaan dini dan keriput di kulit wajah

Review Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante


Produk pertama yang aku review kali ini adalah Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante yang merupakan sabun dari rangkaian produk body care Scarlett nih.

 

Kemasan 


Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante dikemas pada botol plastik tebal transparan ukuran 300 ml dengan tutup flip top putih sehingga gak mudah tumpah dan ketika digunakan bisa ditakar secukupnya, kemudian ada tulisan brand Scarlett yang dicetak timbul pada permukaan botolnya, cakep yah ^^

scarlett brightening 3


Pada sticker ada keterangan produk seperti jenis varian shower scrub, punyaku varian Pomegrante, lalu ada tagline nya juga nih yang membuat aku merasa special *eaa


Special made for brightening and moisturized skin


Beralih pada bagian belakang produk, ada stiker hologram yang menandakan bahwa produk ini original, lalu keterangan cara memakai, kemudian informasi perusaahan distributor yaitu PT. Opto Lumbung Sejahtera-Jakarta, diproduksi oleh PT. Motto Beringin Abadi, Bogor dan nomor BPOM 


Oiya, dibagian paling bawah ada claim bahwa produk ini tuh tidak melalui uji pada hewan ya, lalu kemasannya reusable artinya botol sabunnya bisa dipakai lagi, dan yang paling penting dari produknya adalah ada logo halal MUI, Alhamdulillah, jadi aman ya Bun!


Kalau untuk best used produk ini tu sampai 2023, masih lama ^^

 

Komposisi

scarlett brightening 4

Tekstur

 

scarlett brightening 5


Tekstur Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante agak kental, berwarna pink, tampak butiran scrub super halus berwarna merah biru yang bantu maksimalkan dalam membersihkan tubuh.


Saat diaplikasikan pada shower puff ku, wah busanya melimpah tapi gak lebay, suasana mandi dengan sabun berbusa entah kenapa menimbulkan efek menenangkan, happy, kadang disambi main busa ( kalau sempat haha, terkadang keisengan pengen main busa kalah dengan kehaluan suara tangisan bayi yang lagi tidur padahal saat diintip eh gak nangis :-p ).


Trus bagaimana efek pemakaian setelah dibilas? Nah, disini yang bikin aku senyum lebar, biasanya jika aku pakai sabun cair, pasti kadang merasa kayak kurang bersih, busa seperti masih tertinggal di kulit dan licinnya itu ampun deh.


Namun, pada Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante ini beda, saat dibilas kulit terasa bersih, gak kesat, sedikit licin, berasa lembab serta meninggalkan aroma yang lembuuut dan bikin pengen mandi lagi eh bukan maksudnya bikin relaks hehe.


Aku sukaaa sama Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante ^^ 


Review Scarlett Body Scrub Romansa


Scarlett Body Scrub Romansa memiliki kemasan berbentuk wadah bulat, tebal dengan nuansa warna pinky floral yang girly  banget.


Saat kita buka tutup ulirnya, ada lapisan stainless yang menjamin produk benar-benar baru dan hygiene.
Sedangkan untuk keterangan produk, sama seperti shower scrub, yang membedakannya ada pada ukuran, Scarlett Body Scrub Romansa ini berukuran 250 ml, kemudian cara pemakaian dan komposisi.  

scarlett brightening 6

Komposisi

scarlett brightening 7

Tekstur


Tekstur dari Scarlett Body Scrub Romansa memiliki krim berwarna putih,  bulir scrub-nya cukup halus dan saat diapply ke kulit dan digosok-gosok gak memberikan rasa sakit pada kulit.

 



Aroma Scarlett Body Scrub Romansa lebih kuat dari shower scrub seperti aroma vanilla yang menyegarkan.


Cara memakainya mudah, pastikan tubuh dalam kondisi belum basah ya, masih kering, lalu gunakan scrub pada seluruh tubuh, gosok-gosok pelan, diamkan selama 2-3 menit, kemudian gosok dan bilas dengan air bersih.


Nah, surprisingly, Scarlett Body Scrub Romansa mudah banget bilasnya, gak perlu terlalu effort eh langsung luruh, yuhuu happy. Biasanya kalau jadwal scrubbing gini terutama di sesi mandi sore, aku gak sabunan lagi. 


Usai dibilas, aku merasa kulit lebih bersih, lembab, dan aroma harumnya tetap stay lama dong bahkan sampai keesokan paginya. Scarlett Body Scrub Romansa dapat dipakai 2-3 minggu sekali secara rutin.

 

Review Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Freshy


Rangkaian terakhir dari produk perawatan tubuh Scarlett ada Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Freshy, jadi abis mandi disarankan langsung pakai body lotion, agar kulit tetap lembab nih.

 

Kemasan


Kemasan Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Freshy sama seperti shower scrub, hanya saja tutup yang digunakan berbentuk pump dengan sistem lock unlock, ih aku suka deh sistem begini untuk menghindari jangkauan anak-anakku dengan begitu isi lotion nya tetap terjaga.

 

scarlett brightening 8


Isi Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Freshy ada 300 ml, terdapat informasi yang sama dengan rangkaian produk Scarlett yang udah aku bahas sebelumnya.

 

Komposisi

scarlett brightening 9

Tekstur

scarlett brightening 10


Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Freshy memiliki tekstur krim kental warna kuning muda.
Saat diaplikasikan teksturnya mudah meresap dan tidak lengket di kulit, lalu aromanya itu loh, kayak aroma Jo Malone English Pear & Freesia eau de cologne, dan gak perlu pakai parfum lagi udah wangi aku tuh, bau bawang dan bau ompol khas emak rempong hempas seketika, bahkan sampai mau mandi sore lagi, aromanya tu masih ada, keren banget. 


Selain itu kulitku langsung tampak glowing Mak gaes^^


scarlett brightening 12

Harga dan Informasi Pembelian Scarlett


Rangkaian produk Scarlett segitu mahal gak sih?


Tadi diawal ada aku infokan juga harganya, seluruh item harga satuannya 75K, untuk paket hemat terdiri dari 5 item dan dibandrol 300K saja sudah dapat kemasan box exclusive + free gift.


Info pembelian dapat via WA di 0877-0035-3000, Line : @scarlett_whitening, DM Instagram @scarlett_whitening atau Shopee di scarlett_whitening, pilih salahsatu aja yaa!


Tip Merawat Tubuh Ala Emak Rempong


Mak, serempong apapun dirimu, tetap kasih waktu untuk merawat diri, sebab anak-anak gak perlu ibu yang sempurna, tapi mereka butuh ibu yang bahagia.


Aku merasa bahagia loh saat punya waktu untuk mengurus diri disela-sela anak tidur, maka dari itu, waktu pagi aku manfaatkan dengan baik untuk mandi terlebih dahulu, skin care-an ria.


Pas anak-anak bangun, kita sudah dalam kondisi terbaik.


Awalnya aku cukup kesulitan, sampai mandi hanya sehari sekali, itupun di jam 12 siang ke atas, duh bad mood deh. Namun, setelah ngobrol dengan pasangan, gak apa-apa minta tolong, agar kita punya waktu untuk mandi dengan tenang, apalagi dengan rangkaian produk bodycare dari Scarlett yang aromanya bikin mood seharian, yeay, Alhamdulillah!


Semangat ya Mak ^^

Terimakasih sudah membaca postingan di nufazee.com semoga bermanfaat. Mohon jangan masukkan link hidup saat mengisi kolom komentar. ^^ Biar gak capek kali ngapus broken link, ini kenapa jadi curhat haha

Powered by Blogger.